Jumat, 02 November 2012

AKU dan MEREKA :)


Langkah kecilku berjalan menuju lorong-lorong sekolah dengan senyuman yang melambangkan perasaanku saat itu.  Hari pertamaku untuk menjadi siswa SMA. Perasaan yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata. Masa dimana kata orang-orang  adalah masa yang tidak akan pernah terlupakan.  Dimana seseorang akan merasa kan metamorfosis menuju kedewasaan. Langkah pertamaku untuk bertemu dengan teman-teman baru. Dan membuat sebuah kenangan yang indah yang nantinya akan selalu dikenang. Memori yang akan sangat dirindukan saat aku telah beranjak dewasa kelak.  Aku melihat senyuman manis dari wajah-wajah asing itu. Akupun membalas dengan senyuman yang hangat. Salam pertama untuk wajah-wajah baru. Kelas X-1, itulah kelas teristimewa menurutku. Kelas dimana aku memulai cerita baru dengan mereka. Kelas yang mengajarkanku arti dari sebuah persahabatan, canda dan tawa yang terukir diwajah polos mereka. Aku benar-benar merasakan atmofir yang berbeda saat aku bersama mereka. Suasana yang hangat dan penuh kasih sayang, itulah perasaan yang selalu mereka curahkan.
Melakukan aktifitas bersama, berlibur bersama, dan saling memberikan semangat itulah bukti dari kekompakkan kami. Suasana yang tidak akan aku dapatkan lagi saat ini. Suasana yang benar-benar membuat hati tenang. Dimana aku merasakan kedamaian diantara sahabat-sahabat terkasih. 1 tahun kami melewati masa-masa indah itu. Sampai akhirnya dikelas 2 SMA kita harus berpisah.  Meskipun kami sudah tidak bersama lagi tapi kami selalu menjaga hubungan kami sebagai seorang sahabat. Sebuah keluarga besar yang sangat harmonis. Saat jam istirahat kami selalu menggunakannya untuk berkumpul bersama alumni X-1. Entah itu nongkrong ataupun kekantin bersama-sama. Kami juga selalu menyempatkan diri untuk belajar bersama.
Menjelang UAN, kami juga sering mengadakan belajar kelompok. Saling bertukar informasi, saling memberi motivasi dan masukan kepada mereka yang menghadapi kesulitan dalam hal apapun. Saling berdiskusi tentang pelajaran, memecahkan masalah-masalah yang tidak kami pahami. Selain itu kami juga saling memberikan masukan kepada teman-teman mengenai PTN yang akan mereka targetkan. Sampai kebersamaan kami selama 3 tahun harus terpisah karena kami telah berhasil menggapai cita-cita masing-masing. Perasaan sedih pastinya kami rasakan. Tapi bagaimanapun keadaan telah menuntut kami untuk menjalani ketahap selanjutnya. Tahap dimana kami telah beranjak dewasa. Karena kami sekarang bukanlah seorang remaja SMA lagi. Karna kami bukanlah kepompong lagi melainkan seekor kupu-kupu yang akan terbang bebas untuk menggapai tujuan dan cita-cita. Sekarang aku dan mereka sedang menikmati atmosfir yang berbeda. Terpisahkan oleh jarak. Aku dan mereka sedang berjuang untuk menjemput masa depan yang cerah. Aku dan mereka akan menjadi kenangan yang abadi, sampai saatnya nanti kita akan bertemu kembali dalam cerita yang berbeda.
Benar apa yang dikatakan orang-orang, masa SMA adalah masa yang paling berkesan. Seandainya aku diberi satu kesempatan lagi, aku ingin kembali ke masa itu. Aku merindukan suasana hangat dari sahabat-sahabatku.  Tapi itu semua sangatlah mustahil bukan? Biarkanlah ini semua menjadi kenangan terindah untuk kita sahabat. Yang kelak akan kita ceritakan kepada anak cucu kita. Dan biarkanlah AKU dan MEREKA akan menjadi kenangan abadi selamanya. :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar